Detail Berita

Bankesbangpol Kabupaten Temanggung melakukan kunjungan kerja ke Bankesbangpol Kota Batu – Malang sebagai upaya memperkuat layanan dan pembinaan partai politik di daerah. Dalam pertemuan ini, kedua instansi berdiskusi mengenai pengelolaan bantuan keuangan parpol, pola pembinaan kelembagaan, serta berbagai praktik baik yang telah berjalan di Kota Batu – Malang.

 

Melalui tukar pengalaman dan metode kerja yang dibagikan, Bankesbangpol Kabupaten Temanggung memperoleh wawasan baru yang dapat diterapkan untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepartaian serta memperkuat peran partai politik dalam pembangunan demokrasi di Kabupaten Temanggung.